Abstrak


Fakta Sastra Pada Novel Tak Sempurna Karya Fahd Djibran Dan Bondan Prakoso&Fade2black: Tinjauan Sosiologi Sastra Robert Escarpit


Oleh :
Tifani Nurul Solikhah - C0210068 - Fak. Sastra dan Seni Rupa

Permasalahan Yang Dibahas Dalam Penelitian Ini Yaitu (1) Bagaimana Gambaran Fakta Sastra Sebagai Buku Yang Terdapat Pada Novel Tak Sempurna Karya Fahd Djibran Dan Bondan Prakoso & Fade2black? (2) Bagaimana Fakta Sastra Sebagai Bacaan Yang Terdapat Pada Novel? (3) Bagaimana Fakta Sastra Sebagai Sastra Yang Terdapat Pada Novel? Tujuan Penelitian Ini Adalah (1) Mendeskripsikan Fakta Sastra Sebagai Buku Yang Terdapat Pada Novel. (2) Mendeskripsikan Fakta Sastra Sebagai Bacaan Pada Novel. (3) Mendeskripsikan Fakta Sastra Sebagai Sastra Pada Novel. Metode Yang Digunakan Penelitian Ini Adalah Metode Penelitian Kualitatif. Objek Material Pada Penelitian Ini Adalah Novel Tak Sempurna Karya Fahd Djibran Dan Bondan Prakoso & Fade2black. Objek Formalnya Adalah Unsur-Unsur Yang Berkaitan Dengan Fakta Sastra Pada Novel Tak Sempurna Yang Meliputi Sastra Sebagai Buku, Sastra Sebagai Bacaan, Dan Sastra Sebagai Sastra. Simpulan Penelitian Ini Adalah 1) Fakta Sastra Sebagai Buku Yang Meliputi Unsur Pembaca Yaitu Para Remaja Yang Dibayangkan Oleh Pengarang, Segmen Pasar Yaitu Rezpector Dan Fahdisme, Dan Tiras Penerbitan Buku Sejumlah 12.000 Eksemplar. 2) Fakta Sastra Sebagai Bacaan Yang Menunjukkan Hasil Tingkatan Komersial Setengah Sukses Dan Sukses Normal Untuk Wilayah Surakarta Dan Sukses Normal Secara Global Di Seluruh Indonesia. 3) Fakta Sastra Sebagai Sastra Pada Novel Ini Adalah Tema, Adanya Kesalahan Tentang Sekolah, Sistem Dunia Pendidikan, Dan Pola Pengasuhan Anak Di Indonesia. Gagasan Dari Pengarang Tentang Fenomena Tawuran Di Indonesia Dan Menyoroti Sistem Pendidikan Dan Sekolah, Dan Pola Pengasuhan Anak Di Indonesia. Bentuk Yang Terdapat Pada Novel Ini Adalah Kolaborasi Pengarang Bersama Bondan Prakoso & Fade2black Dengan Menghadirkan Lirik-Lirik Lagu. Fakta Sosial Yang Terdapat Di Dalam Novel Telah Dikaitkan Dengan Berita Fakta Yang Terjadi Di Masyarakat. Fakta Sosial Yang Terdapat Pada Novel Juga Menunjukkan Adanya Fakta-Fakta Yang Terjadi Di Masyarakat Luas Dan Hasil Sentuhan Fiksi Oleh Pengarang