Abstrak


Hubungan Tingkat Pendidikan dan Status Pekerjaan Orang Tua dengan Tingkat Keintiman Keluarga pada Anak Retardasi Mental di SLB Setyadharma Tipe C Surakarta


Oleh :
Risma Nadiyanti - G0016186 - Fak. Kedokteran

Latar Belakang: Retardasi mental merupakan suatu gangguan karateristik. Penderitanya memiliki tingkat kecerdasan dibawah rata-rata dan mengalami kesulitan dalam beradaptasi maupun kesulitan dalam melakukan aktivitas sosial, bahkan dalam melakukan kegitan sehari-hari seperti dalam hal makan,minum dan mandi. Anak retardasi mental memerlukan bantuan dari orang lain terutama orangtuanya. Peran penting orang tua pada keluarga yang intim sangat berpengaruh pada perkembangan anak. Keluarga yang harmonis ditandai dengan adanya kerjasama dan relasi yang sehat antar anggota keluarga. Pendidikan orang tua memiliki peranan penting dan akan mempengaruhi dalam menanamkan sikap dan kepribadian anak. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara tingkat pendidikan dan status pekerjaan orangtua dengan  keintiman keluarga pada anak retardasi mental di SLB Setya Dharma tipe C Surakarta.

Metode: Jenis penelitian ini ialah deskriptif analitik dengan pendekatan cross sectional. Dengan menggunakan total sampling subjek yang diteliti adalah orang tua anak retardasi mental di SLB Setya Dharma Tipe C Surakarta dengam melakukan pengisian kuesioner keintiman keluarga sebanyak 36 responden data kemudian diolah dengan uji statistik Chi-square dan Analisis Uji Regresi Logistik menggunakan program SPSS 21.

Hasil: Berdasarkan hasil Uji Regresi Logistik didapatkan nilai p-value pendidikan terakhir orang tua dengan keintiman keluarga sebesar 0,640 dan p-value status pekerjaan orangtua dengan keintiman keluarga 0,998

Kesimpulan: Tidak terdapat adanya hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan terakhir orangtua dan status pekerjaan orangtua dengan keintiman keluarga pada anak retardasi mental di SLB Setya Dharma Tipe C Surakarta.

Kata Kunci : Retardasi Mental, Keintiman Keluarga, Pendidikan Orang Tua, Pekerjaan Orang Tua