Abstrak


Hubungan antara Persepsi tentang Gaya Mengajar Guru dan Disiplin Belajar dengan Hasil Belajar Sejarah Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono Tahun Ajaran 2017/2018


Oleh :
Samodra Bayu P. - K4412071 - Fak. KIP

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara: (1) persepsi tentang gaya mengajar guru dengan hasil belajar sejarah pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono tahun ajaran 2017/2018; (2) disiplin belajar dengan hasil belajar sejarah pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono tahun ajaran 2017/2018; (3) persepsi tentang gaya mengajar guru dan disiplin belajar secara bersama-sama dengan hasil belajar sejarah siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono tahun ajaran 2017/2018.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian korelasional. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono, pada tahun ajaran 2017/2018. Sampel penelitian berjumlah 98 siswa dari populasi yang berjumlah 135 siswa. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik proportional random sampling. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data terdiri dari angket persepsi tentang gaya mengajar guru, angket disiplin belajar, dan tes hasil belajar. Uji coba instrumen angket dan tes meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Uji prasyarat analisis meliputi uji normalitas dan uji linieritas. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi, regresi sederhana, dan regresi ganda.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah ada hubungan positif dan signifikan antara: (1) persepsi siswa tentang gaya mengajar guru dengan hasil belajar sejarah kelas XI IPS SMA Negeri 1 Banyudono. Berdasarkan analisis regresi linier berganda (uji t) diketahui bahwa thitung > ttabel, 2,439 > 1,988 dan nilai signifikansi < 0> ttabel, yaitu 3,059 > 1,988 dan nilai signifikansi < 0> Ftabel, yaitu 22,743 > 3,09 dan nilai signifikansi < 0>

Kata Kunci : Persepsi Siswa tentang Gaya Mengajar Guru, Disiplin Belajar, Hasil Belajar