Abstrak


Hubungan Kemampuan Matematika dan Analisis dengan Prestasi Belajar Siswa pada Materi Asam Basa Kelas XI SMA AL Islam 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2019/20 20


Oleh :
Badrun Ni’am - K3313014 - Fak. KIP

Abstrak

Tujuan penelitian untuk mengetahui korelasi antara: (1) kemampuan matematika dengan prestasi belajar siswa; (2) kemampuan analisis dengan prestasi belajar siswa; (3) kemampuan matematika dan analisis dengan prestasi belajar siswa pada materi asam basa.
Penelitian ini merupakan penelitian korelasional. Populasi penelitian yakni siswa kelas XI SMA Al Islam 1 Surakarta. Sampel penelitiannya kelas XI IPA 2, XI IPA 3, dan XI IPA 5 SMA Al Islam 1 Surakarta. Pengambilan sampel dengan teknik cluster random sampling. Data dikumpulkan dengan instrumen tes. Analisis data menggunakan uji korelasi dan regresi linear.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat korelasi positif dan signifikan antara kemampuan matematika dengan prestasi belajar siswa dengan koefisien korelasi sebesar 0,363 dan koefisien determinasi sebesar 13,18%. (2)
Terdapat korelasi positif dan tidak signifikan antara kemampuan analisis dengan prestasi belajar siswa dengan koefisien korelasi sebesar 0,177 dan koefisien determinasi sebesar 3,13%. (3) Terdapat korelasi positif dan signfikan antara kemampuan matematika bersama-sama dengan kemampuan analisis terhadap prestasi belajar siswa dengan koefisien korelasi sebesar 0,368. Persamaan regresi linear Y = 18,913 + 0,397X1 + 0,063X2, sumbangan efektif kemampuan matematika 12,41?n kemampuan analisis 1,13%, serta sumbangan relatif kemampuan analisis 91,67?n kemampuan matematika 8,36%.

Kata Kunci : Korelasi, Kemampuan Matematika, Kemampuan Analisis, Prestasi Belajar