Abstrak


Lexicon Karya Isyana Sarasvati Sebagai Sumber Ide Dalam Penciptaan Karya Seni Lukis


Oleh :
Aldi Tian Sulistyo - C0617002 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Skripsi Penciptaan Seni ini terinspirasi dari Album Isyana Sarasvati yaitu Lexicon. Permasalahan yang dibahas yaitu: 1) Apa yang dimaksud dengan Lexicon Karya Isyana Sarasvati?, 2) Mengapa Lexicon Karya Isyana Sarasvati diangkat sebagai sumber ide dalam penciptaan karya seni lukis?, 3) Bagaimana memvisualisasikan Lexicon ke dalam karya seni lukis. Tujuan Skripsi Penciptaan Seni ini adalah 1) Mendeskripsikan Lexicon karya Isyana Sarasvati sebagai sumber ide dalam penciptaan karya seni lukis, 2) Mendeskripsikan mengenai konsep hingga terealisasikan menjadi sebuah karya seni lukis, 3) Memberi gambaran bagaimana wujud visualisasi menjadi sebuah bentuk karya. Lexicon mempunyai arti yaitu kamus atau kosa kata. Lewat Album Lexicon, Isyana Sarasvati ingin menunjukan karya ini adalah kamus hidup dalam dirinya. Dalam memvisualisasikan karya lukis menggunakan media dan bahan antara lain: kanvas, kuas dan cat minyak. Karya lukis yang dibuat berukuran 100 x 120 cm dan berjumlah 8 (delapan) buah. Penyajianya karya lukis ini digantung pada dinding dengan menggunakan senar.

Kata kunci: Lexicon, Seni Lukis, Skripsi Penciptaan Seni.