;

Abstrak


Pengembangan Media Pembelajaran Fisika Phy-Art (Physics With Augmented Reality Technology) Berbasis Android Untuk Meningkatkan Keterampilan Laboratorium Siswa SMA


Oleh :
Muhammad Yoggi P B - S082008009 - Fak. KIP

Muhammad Yoggi Prastya Batulieu. PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN FISIKA Phy-Art (PHYSICS WITH AUGMENTED REALITY TECHNOLOGY) BERBASIS ANDROID UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN LABORATORIUM SISWA SMA. Tesis. Pembimbing I : Dr. Sri Budiawanti, S.Si., M.Si., Pembimbing II : Dr. Daru Wahyuningsih, S.Si.,M.Pd. Progam Magister Pendidikan Fisika. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret.

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Mengembangkan produk Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android sebagai media pembelajaran Fisika untuk meningkatkan keterampilan laboratorium peserta didik; (2) Menganalisis kelayakan produk Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android sebagai media pembelajaran Fisika; (3) Mengetahui keefektifan penggunaan Media Pembelajaran Fisika Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android untuk meningkatkan keterampilan laboratorium peserta didik.

Metode penelitian ini adalah Research and Development (RnD) dengan model penelitian Borg and Gall. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Surakarta, SMA Negeri 5 Surakarta, dan SMA Negeri 7 Surakarta. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan teknik dokumentasi, wawancara , observasi, tes dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, kualitatif, dan kuantitatif.

Hasil penelitian menunjukkan : (1) Produk Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android yang dikembangkan mempunyai spesifikasi yaitu berupa aplikasi berbasis Android yang berisikan materi, tekhnologi Augmented Reality, dan tutorial cara penggunaan aplikasi; (2) Produk Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android telah layak digunakan sebagai media pembelajaran Fisika berdasarkan hasil validitas dan hasil uji coba dengan kriteria sebagai berikut : (a) Sangat baik oleh ahli validasi, (b) Sangat baik oleh praktisi pendidikan, dan (c) Sangat baik oleh peserta didik; (3) Media Pembelajaran Fisika Phy-ARt (Physics with Augmented Reality Technology) berbasis Android dalam upaya meningkatkan keterampilan laboratorium peserta didik mempunyai keefektifan berada pada kategori sedang, dengan n-gain score sebesar 0,56.