Abstrak


Survei Proses Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Pada Pandemi Covid-19 Di SMP Negeri 1 Banyudono Tahun Pelajaran 2021/2022


Oleh :
Jatmiko Aji Nugroho - K4617068 - Fak. Keolahragaan

Jatmiko Aji Nugroho. K4617068. SURVEI PROSES PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN PADA PANDEMI COVID-19 DI SMP NEGERI 1 BANYUDONO TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, April 2022.

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui : (1) pelaksanaan model pembelajaran blanded learning dalam pembelajaran PJOK di SMP Negeri 1 Banyudono tahun pelajaran 2021/2022. (2) cara penilaian dalam pelaksanaan pembelajaran PJOK di SMP Negeri 1 Banyudono tahun pelajaran 2021/2022. (3) kendala yang dialami selama proses pembelajaran PJOK di SMP Negeri 1 Banyudono tahun pelajaran 2021/2022. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi, dalam pelaksanaannya survei dibagikan kepada peserta didik dan wawancara dibagikan untuk guru. Sumber data dalam penelitian ini adalah 174 peserta didik dan 2 guru.

Hasil penelitian ini yaitu (1) Pelaksanaan model pembelajaran di SMP Negeri 1 Banyudono dilakukan dengan setiap kelas dibagi menjadi 2 sesi secara bergantian antara daring dan luring. (2) Penilaian pembelajaran PJOK di SMP Negeri 1 Banyudono dibagi menjadi 3, yaitu ulangan harian, penilaian tengah semester dan penilaian akhir semester. (3) Dari segi guru kendala yang dialami diantaranya yaitu guru tidak dapat melakukan penilaian aspek psikomotorik, guru sering menemukan kesalahan teknik atau gerakan pada pengumpulan tugas video, dan keterbatasan waktu mengajar. Sedangkan dari segi peserta didik mengalai kendala tentang permasalahan koneksi jaringan di rumah masing-masing, peserta didik tidak menggunakan alat sesuai standar ketika mengerjakan tugas video praktik, peserta didik tidak dapat melaksanakan praktik di sekolah.