Abstrak


PENGARUH KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KOMITE AUDIT, DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP TAX AVOIDANCE PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2018


Oleh :
Malainda Youmei Noeruliha - F0316060 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

ABSTRAK

PENGARUH KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KOMITE AUDIT, DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP TAX AVOIDANCE PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR

DI BURSA EFEK INDONESIA

TAHUN 2014-2018

 

Oleh :

Malainda Youmei Noeruliha

F0316060

 

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh kepemilikan institusional, komite audit, dan capital intensity terhadap tax avoidance. Current tarif pajak efektif dipakai untuk mengukur tax avoidance dalam penelitian ini. Populasi pada penelitian ini yaitu seluruh perusahaan dari sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2014 – 2018. Penelitian ini memakai teknik purposive sampling  untuk mengidentifikasi sampel yang digunakan dan analisis data menggunakan regresi data panel. Hasil penelitian menggunakan Eviews 10 memberikan bukti bahwa secara parsial pengaruh yang dimiliki variabel kepemilikan institusional dan komite audit tidak signifikan terhadap tax avoidance, lalu variabel capital intensity secara parsial mempunyai pengaruh signifikan positif terhadap tax avoidance.