Penulis Utama : Eka Kusdiantari
NIM / NIP : R0006107
× ABSTRAK Tenaga kerja dengan beban kerja yang sesuai dengan jenis pekerjaannya, akan membutuhkan kalori untuk melakukan aktifitas secara efektif dan optimal guna mencapai prodiktivitas yang optimal. Untuk itu makanan yang dikomsumsi oleh tenaga kerja harus memenuhi kebutuhan kalori dan gizi yang dianjurkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana perusahaan tersebut dalam usaha memenuhi kebutuhan kalori tenaga kerjanya, apakah sudah sesuai dengan kebutuhan kalorinya. Kerangka pemikiran menunjukan bahwa pemenuhan kalori yang sesuai dengan kebutuhan tenaga kerja dapat menciptakan daya tahan tubuh yang optimal dan peningkatan gairan tenaga kerja dalam melakukan pekerjaannya, sehingga dapat meningkatkan efisiansi dan produktivitas kerja, apabila dalam pemenuhan kalori kurang dari kebutuhan maka dapat menurunkan daya tahan tubuh dan perubahan prilaku (lesu, lemah, dan gairah kerja turun) akibatnya efisiensi dan produktivitas kerja akan menurun. Sejalan dengan masalah dan tujuan penelitian maka penelitian ini dilaksanakan dengan metode epidemiologik deskriptif, sedangkan populasi dalam penelitian ini adalah tenaga kerja di PT. Bina Guna Kimia Ungaran sebanyak 129 orang tenaga kerja yang terbagi 83 orang tenaga kerja dengan beban kerja berat, 29 orang tenaga kerja dengan beban kerja sedang dan 17 orang tenaga kerja dengan beban kerja ringan. Dari hasil penelitian diperoleh data yang menunjukan bahwa kalori makan siang ditempat kerja yang disediakan PT. Bina Guna Kimia Ungaran melalui penyelenggaraan makan di kantin oleh Catering Prima sebesar 1205,16 kalori sampai dengan 1575,81 kalori sedangkan kalori yang harus dipenuhi sebesar 897,08 kalori untuk beban kerja ringan, 1150,85 untuk beban kerja sedang dan 1645,34 untuk beban kerja berat. Dari hasil tersebut maka dapat disimpulkan pemenuhan kalori kerja yang disediakan Catering Prima untuk jenis pekerjaan ringan dan jenis pekerjaan sedang sudah terpenuhi sedangkan untuk jenis pekerjaan berat belum terpenuhi. Kata kunci : - Kebutuhan Kalori Kerja - Produktivitas kerja
×
Penulis Utama : Eka Kusdiantari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : R0006107
Tahun : 2009
Judul : Pemenuhan kebutuhan kalori kerja pada penyelenggaraan makanan di kantin bina guna kimia ungaran
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2009
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. DIII Hiperkes dan Keselamatan Kerja-R.0006107-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Vitri Widyaningsih, dr
2. Reni Wijayanti, dr
Penguji :
Catatan Umum : 2541/2009
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.