Penulis Utama : Saiful Isrin
NIM / NIP : R0010091
× Tujuan : Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor resiko bahaya kebakaran, upaya pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran di PT. Aneka Gas Industri Wilayah V Sidoarjo terutama di Acetylene Plant. Metode : Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif, yaitu memberikan gambaran mengenai faktor resiko bahaya kebakaran, upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran yang ada di PT. Aneka Gas Industri Wilayah V Sidoarjo terutama di Acetylene Plant. Data diperoleh melalui observasi langsung, wawancara kepada karyawan, data-data perusahaan, serta studi kepustakaan. Hasil : Faktor resiko bahaya kebakaran yang ada di Acetylene Plant PT. Aneka Gas Industri Wilayah V Sidoarjo berasal dari bahan baku, proses produksi, botol acetylene, instalasi listrik, dan sambaran petir. Sedangkan upaya-upaya yang telah dilakukan untuk pencegahan dan penanggulangan terhadap bahaya kebakaran ialah dengan menyediakan sarana untuk pemadam kebakaran seperti APAR, hydrant, rencana tanggap darurat, tim pemadam dan usaha-usaha lain seperti pemasangan penyalur petir dan tanda peringatan. Simpulan : Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa di Acetylene Plant PT. Aneka Gas Industri Wilayah V Sidoarjo telah melaksanakan upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran antara lain dengan penyediaan sarana pemadam kebakaran seperti APAR, hydrant, rencana tanggap darurat, tim pemadam dan usaha-usaha lain seperti pemasangan penyalur petir dan papan peringatan. Hal tersebut telah sesuai dengan Kepmenaker No. 186/MEN/1999 tentang unit penanggulangan kebakaran di tempat kerja. Namun ada sebagian yang belum sesuai, seperti pemasangan APAR, tidak adanya system fire alarm, tidak adanya pelatihan pemadaman kebakaran dan hydrant yang tidak berfungsi dengan baik. Kata kunci : Pencegahan dan Penanggulangan
×
Penulis Utama : Saiful Isrin
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : R0010091
Tahun : 2013
Judul : Upaya Pencegahan Dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran Sebagai Wujud Kepedulian Terhadap Keselamatan Kerja Di Acetylene Plant PT. Aneka Gas Industri Wilayah V Sidoarjo
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Kedokteran - 2013
Program Studi : D-3 Hiperkes
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Kedokteran Prog. D III Hiperkes Dan Keselamatan Kerja-R0010091 -2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Sumardiyono, SKM, M.Kes,
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Kedokteran
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.