Penulis Utama : Arnas khris hernadi
NIM / NIP : K8409009
× Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pembelajaran berbasis ICT di SMA negeri Gondangrejo Karanganyar terkait dengan realitas pelaksanaan dan dampak yang diakibatkan dari adanya kelas ICT di sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penelitian dilaksanakan mulai dari perencanaan, pelaksanaan, penulisan akhir. Subjek penelitian adalah guru, murid kelas ICT, dan murid non ICT SMA Negeri Gondangrejo. Teknik pengumpulan data adalah dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi atau arsip.validitas data menggunakan triangulasi sumber. Analisis data menggunakan teknik analisis interaktif. Prosedur penelitian dimulai dari persiapan, pengumpulan data, analisis data, dan penyusunan laporan akhir. Hasil dari penelitian ini menunjukkan gambaran mengenai pembelajaran yang dilakukan di kelas ICT di SMA Negeri Gondangrejo masih kurang dalam pelaksanaannya. Diketahui dari pembelajaran yang dilaksanakan oleh guru kurang menerapkan penggunaan media IT. Guru masih banyak menggunakan pembelajaran dengan metode kontekstual dikarenakan kurangnya pengawasan yang dilakukan oleh sekolah. Menjadikan kelas ICT di SMA Negeri Gondangrejo hanya sebatas simbol bagi sekolah. Keberadaan kelas ICT juga menimbulkan permasalahan kesenjangan yang terjadi di antara murid kelas ICT dengan murid kelas non ICT/reguler, dikarenakan perbedaan fasilitas yang dimiliki kelas dan perlakuan oleh perangkat sekolah. Simpulan dari penelitian ini adalah program pembelajaran kelas ICT yang dijalankan pihak SMA Negeri Gondangrejo Karanganyar belum menunjukkan esensi kelas ICT yang sesuai. Serta upaya yang dilakukan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran ICT kurang dijalankan dengan serius oleh pihak sekolah.
×
Penulis Utama : Arnas khris hernadi
Penulis Tambahan : 1.
2.
NIM / NIP : K8409009
Tahun : 2013
Judul : Pembelajaran berbasis kelas ict di sma negeri gondangrejo karanganyar tahun pelajaran 2012/2013 (studi kasus pembelajaran berbasis kelas ict di sma negeri gondangrejo karanganyar tahun pelajaran 2012/2013)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.KIP - 2013
Program Studi : S-1 Pendidikan Sosiologi Antropologi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. KIPJur. P.IPS-K.8409009-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Suparno, M.Si
2. Dra. Siti Rochani, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.