Penulis Utama : Seila Maya Sinta
NIM / NIP : F0209107
× Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji secara empiris pengaruh variabel Value Added Capital Employed Effyciency (VACA), Value Added Human Capital Effyciency (VAHU), Structural Capital Value Added (SCVA), Value Added Intellectual Coefficient (VAIC) terhadap Return On Asset (ROA) dengan menggunakan variabel control Firm Size (FS), Leverage (LEV), Return On Equity (ROE) pada perusahaan Manufaktur di BEI periode 2008-2011. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari laporan keuangan tahunan Perusahaan Manufaktur di Indonesia. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah metode purposive random sampling. Sampel yang digunakan adalah sebanyak 52 perusahaan manufaktur. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan persamaan kuadrat terkecil dan uji hipotesis menggunakan uji statistik F untuk pengujian koefisien regresi secara simultan dan uji statistik t untuk pengujian koefisien regresi secara parsial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh secara simultan antara variabel Value Added Capital Employed Effyciency (VACA), Value Added Human Capital Effyciency (VAHU), Structural Capital Value Added (SCVA) dengan kontrol Firm Size (FS), Leverage (LEV), Return On Equity (ROE) terhadap Return On Asset (ROA) yang artinya, kenaikan modal fisik, modal manusia serta modal struktural pada perusahaan manufaktur secara bersama-sama mampu meningkatkan kinerja perusahaan tersebut. Terdapat pengaruh secara simultan antara variabel Value Added Intellectual Coefficient (VAIC) dengan kontrol Firm Size (FS), Leverage (LEV), Return On Equity (ROE) terhadap Return On Asset (ROA) yang artinya, kenaikan modal intelektual dapat meningkatkan kinerja perusahaan manufaktur. Modal intelektual yang diukur dengan modal fisik, modal manusia, serta modal struktural perusahaan secara bersama-sama dapat meningkatkan kinerja perusahaan manufaktur di Indonesia, akan tetapi semua proksi harus menjadi satu kesatuaan atau bisa disebut memiliki pengaruh secara simultan, tapi tidak secara parsial.
×
Penulis Utama : Seila Maya Sinta
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0209107
Tahun : 2013
Judul : Pengaruh Modal Intelektual Terhadap Kinerja Perusahaan Yang Terdaftar Di Bei (Studi Pada Perusahaan Manufaktur Pada Tahun 2008-2011)
Edisi :
Imprint : Surakarta - F.Ekonomi - 2013
Program Studi : S-1 Manajemen
Kolasi :
Sumber : UNS-F.Ekonomi Jur Manajemen-F.0209107-2013
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Heru Agustanto, S.E., M.E
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.