Penulis Utama : Albertus Indra Febriawan
NIM / NIP :
× ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penambahan reflektor jenis PTC (Parabolic Trough Collector) dan CPC (Compound Parabolic Concentrator) terhadap efisiensi termal kolektor surya jenis evacuated tube dengan laluan berbentuk U (U-tube). Pengujian dilakukan di dalam ruangan dengan fluida air dan menggunakan sumber cahaya dari lampu halogen. Variasi pengujian yang diberikan yaitu, intensitas radiasi (GT) sebesar 600,2 W/m2, 706 W/m2, dan 805 W/m2; laju aliran air ( ) sebesar 0,004 kg/s dan 0,008 kg/s; temperatur masuk (Ti) sebesar Ta, 35 oC, 40 oC, 45 oC, 50 oC, 55 oC, dan 60 oC. Masing-masing variasi diberikan pada tiga jenis kolektor surya evacuated tube yang berbeda, yaitu, laluan U tanpa reflektor, laluan U dengan reflektor PTC (Parabolic Trough Collector), dan laluan U dengan reflektor CPC (Compound Parabolic Concentrator). Data pengujian yang diambil yaitu temperatur pelat absorber (Tpm) yang diukur pada tiga titik, temperatur ambient/ lingkungan (Ta), dan temperatur air keluar (To). Untuk pengukuran temperatur digunakan termokopel tipe-T yang dihubungkan dengan data akuisisi dan hasilnya tercatat di komputer. Penambahan reflektor pada kolektor surya evacuated tube laluan U berpengaruh pada peningkatan temperatur air keluar (To) untuk kondisi maksimumnya, yaitu dari 45,86 oC untuk laluan U tanpa reflektor menjadi 47,99 oC untuk laluan U dengan reflektor PTC dan menjadi 58,99 oC untuk laluan U dengan reflektor CPC pada Ti = 28 oC, = 0,004 kg/s dan GT = 805 W/m2, serta berpengaruh juga pada penurunan efisiensi termal kolektor surya. Efisiensi termal rata-rata tertinggi dicapai oleh kolektor surya evacuated tube laluan U dengan reflektor CPC yaitu sebesar 90,53 % sedangkan efisiensi termal rata-rata terendah dicapai oleh kolektor surya evacuated tube laluan U dengan reflektor PTC yaitu sebesar 86,3 % dan untuk kolektor surya evacuated tube laluan U tanpa reflektor efisiensi termal rata-ratanya sebesar 90,17 % pada = 0,008 kg/s dan GT = 805 W/m2. Kata kunci : evacuated U tube solar collector, reflektor, efisiensi termal.
×
Penulis Utama : Albertus Indra Febriawan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP :
Tahun : 2007
Judul : Perbandingan pengaruh reflektor jenis PTC (Parabolic Trough Collector) dan CPC (Compound Parabolic Concentrator) terhadap efisiensi Thermal Kolektor Surya Evacuated Tube dengan Laluan berbentuk U
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Teknik - 2007
Program Studi : -
Kolasi : xix, 112 Hal.
Sumber : UNS-F.Teknik Jur. Teknik Mesin-I.0402013-2007
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Rendy Adhi Rachmanto, ST.,MT
2. Budi Kristiawan, ST.,MT.
Penguji :
Catatan Umum : 5661/2007
Fakultas : Fak. Teknik
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.