Penulis Utama : Bayu Ahmad Fadlilah
NIM / NIP : K5115012
×

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pelatihan baca puisi terhadap agresi verbal pada siswa kelas VII SLB E Bhina Putera tahun ajaran 2019/2020. Penelitian ini menggunakan menggunakan desain penelitian SSR (Single Subject Research) atau subjek tunggal. Subjek penelitian berjumlah satu orang yaitu siswa tunalaras kelas VII SLB E Bhina Putera Surakarta. Teknik pengumpulan data yaitu observasi menggunakan instrumen skala likert. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik analisis dalam kondisi dan analisis antar kondisi, kemudian disajikan dalam bentuk visual berupa grafik.
Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan terhadap agresi verbal subjek. Penurunan terlihat secara signifikan dari mean level saat baseline-1 yaitu 36, saat diberikan intervensi mean level menurun menjadi 17,5 sedangkat saat baseline-2 menurun menjadi 13. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pelatihan baca puisi dapat berpengaruh positif terhadap agresi verbal siswa tunalaras kelas VII di SLB E Bhina Putera Surakarta tahun ajaran 2019/2020.

Kata kunci : pelatihan baca puisi, agresi verbal, tunalaras

 

×
Penulis Utama : Bayu Ahmad Fadlilah
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K5115012
Tahun : 2020
Judul : Pengaruh Pelatihan Baca Puisi Terhadap Agresi Verbal Siswa Kelas VII SLB E Bhina Putera Surakarta Tahun Ajaran 2019/2020
Edisi :
Imprint : Surakarta - FKIP - 2020
Program Studi : S-1 Pendidikan Khusus/Luar Biasa
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Prog Studi Pendidikan Luar Biasa-K5115012-2020
Kata Kunci : pelatihan baca puisi, agresi verbal, tunalaras
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Priyono, S.Pd., M.Si.
2. Dewi Sri Rejeki, S.Pd., M.Pd.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.