Penulis Utama : Eka Setya Septiningrum
NIM / NIP : K7115053
×

Tujuan penelitian ini yaitu untuk: (1) mendeskripsikan penerapan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dalam peningkatan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting, (2) meningkatkan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting, serta (3) mendeskripsikan kendala dan solusi penerapan penerapan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dalam peningkatan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting.
Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) kolaboratif yang dilaksanakan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas V SD Negeri 6 Panjer tahun ajaran 2018/2019 yang berjumlah 28 siswa. Data yang digunakan berupa data kualitatif yaitu penerapan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dan data kuantitatif yaitu nilai sikap tanggung jawab dan pengetahuan muatan PPKn tentang tema Sehat itu Penting. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, tes, dan angket. Validitas data menggunakan triangulasi teknik dan sumber. Analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dalam peningkatan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting pada siswa kelas V SD Negeri 6 Panjer  tahun ajaran 2018/2019 dilaksanakan dengan langkah-langkah: (a) eksposisi, (b) penyajian dilema atau stimulus, (c) penentuan argumen, (d) pengujian argumen dan klarifikasi nilai, (e) penyimpulan, (f) evaluasi; (2) model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dapat meningkatkan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting pada siswa kelas V SD Negeri 6 Panjer tahun ajaran 2018/2019 yang dibuktikan dengan peningkatan persentase ketuntasan nilai sikap tanggung jawab dari 90,36% pada siklus I dan 96,48% pada siklus II serta peningkatan persentase ketuntasan nilai pengetahuan dari 87,96 pada siklus I dan 96,40% pada siklus II; serta (3) kendala yang terjadi yaitu: (a) materi kurang luas, (b) stimulus kurang menjangkau seluruh kelas, (c) pengaturan waktu kurang efektif, serta (d) siswa kurang aktif berpendapat; adapun solusinya yaitu: (a) mengembangkan materi, (b) stimulus diperbesar, (c) pengaturan waktu  yang efektif, (d) memotivasi siswa untuk percaya diri,
Kesimpulan penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dapat meningkatkan pembelajaran PPKn tentang tema Sehat itu Penting pada siswa kelas V SD Negeri 6 Panjer tahun ajaran 2018/2019.  

Kata Kunci: VCT, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan

×
Penulis Utama : Eka Setya Septiningrum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7115053
Tahun : 2019
Judul : Penerapan model pembelajaran Value Clarification Technique (VCT) dalam peningkatan pembelajaran PPKn tentang tema sehat itu penting pada siswa kelas V SD Negeri 6 Panjer tahun ajaran 2018/2019
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. KIP - 2019
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber : UNS-FKIP Jur. PGSD-K7115053 -2019
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. H. Wahyudi, M.Pd
2. Moh.Salimi, M.Pd
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.