Penulis Utama : Pandu Dewa Ashari
NIM / NIP : E0016327
×

ABSTRAK
Pandu Dewa Ashari. 2020. E016327. PERTANGGUNGJAWABAN HUKUM ORGAN DIREKSI DALAM ASAS BUSINESS JUDGEMENT RULE PADA PERSEROAN TERBATAS DI INDONESIA. Penulisan Hukum (Skripsi). Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret.
Penelitian hukum ini bertujuan menganalisis urgensi transfomasi asas business judgement rule terhadap direksi perseroan terbatas di Indonesia dan perlindungan hukum terhadap tanggungjawab direksi perseroan terbatas dalam asas business judgement rule di Indonesia. Penelitian hukum ini termasuk ke dalam jenis penelitian hukum normatif. Pendekatan yang digunakan penulis adalah pendekatan perundang-undangan, pendekatan kasus, pendekatan konsep, dan pendekatan perbandingan. Sumber hukum yang digunakan terdiri dari bahan hukum primer, bahan hukum sekunder dan bahan hukum tersier. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi kepustakaan. Teknik analisis bahan hukum adalah menganalisis hasil penelitian dan pembahasan dengan menggunakan teori-teori yang ada dalam tinjauan pustaka.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertanggungjawaban hukum organ direksi dalam asas business judgement rule di Indonesia dilihat berdasarkan sejarah terbentuknya undang-undang perseroan terbatas. Pada perkembangannya Indonesia menganut sistem civil law memiliki perbedaan substansi dengan negara sistem common law maka menjadi urgensi ditransfomasikan asas business judgement rule terhadap direksi perseroan terbatas  di Indonesia. Perlindungan hukum terhadap tanggung jawab direksi perseroan terbatas dalam asas business judgement rule dapat ditransformasikan berdasarkan unsur-unsur good corporate governance dan fiduciary duty ,anggraran dasar, dan peraturan perundangan yang berlaku

 

×
Penulis Utama : Pandu Dewa Ashari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0016327
Tahun : 2020
Judul : Pertanggungjawaban Hukum Organ Direksi Dalam Asas Business Judgement Rule pada Perseroan Terbatas di Indonesia
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak.Hukum - 2020
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS- Fak. Hukum, Jur. Ilmu Hukum- E0016327-2020
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Albertus Sentot Sudarwanto S.H., M.Hum
Penguji :
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.