;

Abstrak


Pengaruh Model Problem Based Learning dengan Media Mind Mapping terhadap Peningkatan Hasil Belajar Ekonomi Siswa di SMA Negeri 1 Pulokulon Kabupaten Grobogan


Oleh :
Vindy Devyana Sukma Dewi - S991908008 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh model problem based learning dengan media mind mapping dalam meningkatkan hasil belajar ekonomi siswa kelas X SMA di Kecamatan Pulokulon Kabupaten Grobogan. Jenis penelitian ini adalah penelitian percobaan (experiment research) dengan melakukan studi yang objektif, sistematis dan terkontrol untuk menyelidiki sebab akibat dengan cara mengekspos satu atau lebih kelompok eksperimental dan satu atau lebih kondisi eksperimen dengan membandingkan hasilnya satu atau lebih kelompok kontrol yang tidak diberikan perlakuan.

Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas X SMA Negeri 1 Pulokulon tahun ajaran 2021/2022. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan cluster random sampling. Desain penelitian menggunakan post-test only control group design. Data yang diperlukan diperoleh melalui wawancara, dokumentasi, dan tes. Instrumen penelitian sebelumnya diujicobakan dan diuji validitas serta diuji reliabilitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t.

Penelitian ini menyimpulkan bahwa 1) terdapat terdapat pengaruh hasil belajar ekonomi antara menggunakan model problem based learning dengan media mind mapping dan model pembelajaran konvensional pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Pulokulon Kabupaten Grobogan, ditunjukkan dengan nilai thitung sebesar 3,013 dengan probabilitas 0,03; 2) Model problem based learning dengan media mind mapping terbukti meningkatkan hasil belajar ekonomi siswa. Hasil belajar siswa dapat dilihat dari perolehan post test yang lebih tinggi yaitu 79,44 dibandingkan nilai pre test sebesar 53,47; dan 3) Penggunaan model problem based learning dengan media mind mapping dapat meningkatkan konsentrasi siswa, ketertarikan siswa dalam kegiatan belajar mengajar karena model problem based learning dengan media mind mapping ini belum pernah diterapkan di SMA Negeri 1 Pulokulon Kabupaten Grobogan