Abstrak


PENGARUH LATIHAN PLIOMETRIK STRIDE JUMP CROSSOVER DAN SQUAT JUMP TERHADAP DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI PADA ATLET PENCAK SILAT PERGURUAN TAPAK SUCI SMP MUHAMMADIYAH 10 SURAKARTA


Oleh :
Alfiah Mukarromah - O0218011 - Fak. Keolahragaan

Alfiah Mukarromah. O0218011. PENGARUH LATIHAN PLIOMETRIK STRIDE JUMP CROSSOVER DAN SQUAT JUMP TERHADAP DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI PADA ATLET PENCAK SILAT PERGURUAN TAPAK SUCI SMP MUHAMMADIYAH 10 SURAKARTA. Skripsi, Surakarta : Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Januari 2023.

       Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : (1) perbedaan pengaruh latihan Stride Jump Crossover dan Squat Jump terhadap daya ledak otot tungkai pada atlet pencak silat perguruan Tapak Suci SMP Muhammadiyah 10 Surakarta. (2) Latihan yang lebih meningkat baik pengaruhnya antara latihan Stride Jump Crossover dan Squat Jump terhadap daya ledak otot tungkai atlet pencak silat perguruan tapak suci SMP Muhammadiyah 10 Surakarta.

            Penelitin ini menggunakan metode eksperimen dengan menggunakan rancangan pretest-postes. Pada penelitian ini menggunakan 30 sampel atlet putra  atlet pencak silat perguruan tapak suci SMP Muhammadiyah 10 Surakarta merupakan subjek penelitian. Teknik pengumpulan data menggunakan tes (Vertical Jump). Teknik analisis data menggunakan uji realibilitas, uji normalitas, uji homogenits.

            Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : (1) adanya perbedaan pengaruh dari latihan Stride Jump Crossover dan Squat Jump terhadap daya ledak otot tungkai pada atlet pencak silat perguruan Tapak Suci SMP Muhammadiyah 10 Surakarta.  (2) latihan squat jump mempunyai peningkatan lebih besar yakni 12,243%, sedangkan latihan stride jump crossover mempunyai peningkatan 8,157%.