Hasil rata-rata penilaian kevalidan e-modul oleh ahli materi dan media adalah 4,62 yang berada pada kriteria sangat baik sehingga e-modul dinyatakan valid. Hasil rata-rata penilaian kepraktisan e-modul oleh guru dan peserta didik adalah 4,24 yang berada pada kriteria baik. Oleh karena itu, e-modul dinyatakan praktis. Hasil keefektifan e-modul dilihat dari hasil tes belajar peserta didik pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Rata-rata hasil tes belajar matematika pada kelas eksperimen lebih baik dari rata-rata hasil tes belajar matematika pada kelas kontrol. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa E-modul FungsiGo berbasis website pada materi fungsi trigonometri memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif sehingga dapat digunakan untuk pembelajaran materi fungsi trigonometri kelas X SMA Negeri 1 Kartasura.