Abstrak


Pengaruh Secure Attachment Terhadap Kemandirian Anak Kelompok B Gugus Mawar Matesih Karanganyar


Oleh :
Nur Fadillah - K8117052 - Fak. KIP

Kemandirian pada anak usia dini merupakan kemampuan anak untuk melakukan tugas dan kegiatannya sendiri dengan sedikit bimbingan yang sesuai kemampuan dan tahapan perkembangan anak. Terbentuknya kemandirian pada anak, dipengaruhi hubungan anak dengan orang-orang terdekat anak, terutama ibu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secure attachment terhadap kemandirian anak.
Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Sampel sebanyak 76 anak dan orangtua (ibunya) di TK Gugus Mawar, Kecamatan Matesih, Kabupaten Karanganyar. Pengambilan data menggunakan kuisioner yang diisi oleh orangtua dan guru kelas. Teknik analisis data menggunakan analisis data deskritif dan teknik analisis data inferensial.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh secure attachment terhadap kemandirian anak. ditunjukkan dengan nilai signifikasi sebesar 0,035 < 0>

Kata kunci: Secure attachment, kemandirian, anak usia dini