Abstrak


Literasi Digital di Masa Pandemi


Oleh :
Muhammad Feraldi Hifzurahman - D0217058 - Fak. ISIP

Pandemi COVID-19 yang terjadi sejak tahun 2020 tidak hanya membawa dampak bagi kesehatan dan ekonomi, tetapi juga persebaran informasi di internet. Berbagai permasalahan dan fenomena digital terjadi selama pandemi dengan dampak bagi masyarakat yang sama berbahayanya dengan virus itu sendiri. Remotivi, sebuah lembaga kajian media dan komunikasi, turut berkontribusi dalam mengatasi masalah tersebut. Melalui artikel kajian yang membahas fenomena digital di masa pandemi COVID-19, Remotivi berupaya meningkatkan literasi digital masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana literasi digital di masa pandemi COVID-19 dikonstruksi di Remotivi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan sumber data berdasarkan wawancara mendalam dan studi dokumentasi. Adapun metodologi penelitian ini menggunakan Analisis Wacana Kritis Norman Fairclough. Temuan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa teks yang diproduksi oleh Remotivi dalam rubrik Mediapedia mengkonstruksi wacana literasi digital di masa pandemi COVID-19. Wacana tersebut merepresentasikan upaya Remotivi meningkatkan literasi digital masyarakat dengan memproduksi teks yang berisi penjelasan mengenai suatu fenomena, kritik terhadap pelaku di baliknya, hingga edukasi kepada masyarakat agar dapat mengatasi permasalahan tersebut.

Kata Kunci: Analisis Wacana Kritis, Literasi Digital, Remotivi