Abstrak


Pengaruh Variasi Sudut Kemiringan dan Debit Air Terhadap Daya dan Efisiensi Turbin Air Vortex


Oleh :
Fadillah Abdul Ayiz - K2517024 - Fak. KIP

Turbin vortex adalah turbin yang bergerak dengan memanfaatkan pusaran air buatan yang kemudian akan diubah menjadi energi alternatif putaran pada poros. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh dari sudut kemiringan rangka dan debit air terhadap daya listrik dan efisiensi yang dihasilkan oleh turbin air vortex.
Penelitian ini merupakan penelitian dengan menggunakan metode eksperimen. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa langkah di antaranya menyiapkan turbin air, set up alat, pengambilan data, dan analisis data. Variabel bebas penelitian adalah variasi sudut kemiringan rangka 0?, 5?, 10? dan variasi debit air 6.34 l/s, 7.41 l/s, dan 8.29 l/s. Variabel terikat penelitian adalah daya listrik dan efisiensi listrik yang dihasilkan turbin air tipe vortex. Variabel kontrol penelitian adalah blade turbin air vortex dan turbin air vortex. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu multimeter berbasis Arduino, flowmeter berbasis Arduino, tachometer, busur derajat, dan neraca digital gantung. Teknik analisis data dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif. Pengujian dilaksanakan berdasarkan variasi debit air 6.34 l/s, 7.41 l/s, dan 8.29 l/s dan variasi rangka sudut kemiringan turbin 0?, 5?, dan 10? terhadap daya listrik dan efisiensi yang dihasilkan turbin.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa data maksimum perhitungan daya listrik diperoleh pada debit air sebesar 8.29 l/s dengan sudut kemiringan 10? yaitu sebesar 10.3 Watt, sedangkan data maksimum efisiensi diperoleh pada debit air sebesar 8.29 l/s dengan sudut kemiringan 10? yaitu sebesar 42.9%.

Kata kunci: turbin air vortex, sudut kemiringan, debit air, daya, efisiensi