Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi karakteristik demografis peternak sapi potong dan menganalisis perbedaan karakteristik demografis terhadap penerimaan teknologi pengolahan pupuk organik limbah peternakan sapi potong di Kecamatan Mojogedang Kabupaten Karanganyar. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli sampai Agustus 2022 di Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah, dengan metode penentuan lokasi purposive sampling. Desain penelitian menggunakan metode deskriptif kuantitatif melalui survei dengan sampel peternak 60 responden. Data dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji oneway ANOVA dan post hoc test. Hasil uji validitas menunjukkan bahwa 10 item pertanyaan valid, dimana rhitung > rtabel (rhitung > 0,254), sedangkan hasil uji reliabilitas menunjukkan hasil yang reliabel, karena dari 10 pertanyaan diperoleh hasil 0,864 yang lebih besar dari cronbach alpha (0,6). Uji oneway ANOVA didapatkan hasil P<0> 34 – ? 42. Simpulan pada penelitian ini adalah karakteristik demografis peternak sapi potong memberikan pengaruh yang berbeda terhadap penerimaan teknologi pengolahan pupuk organik limbah peternakan sapi potong, tingkat penerimaan responden terhadap teknologi pengolahan pupuk organik limbah peternakan sapi potong di Kecamatan Mojogedang Kabupaten, Karanganyar pada kategori tinggi.