Abstrak


ANALISIS PENGARUH DANA DESA, PRODUK DOMESTIK REGIONAL BRUTO (PDRB), INDEKS PEMBANGNAN MANUSIA (IPM) TERHADAP KEMISKINAN DI PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2015-2021


Oleh :
Arya Ade Yunanto - F0119024 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Indonesia merupakan negara dengan proporsi penduduk yang hidup di bawah garis kemiskinan nomor 4 di kawasan Asia tenggara. Provinsi Jawa Tengah menempati posisi 3 dalam skala nasional dengan jumlah penduduk miskin terbanyak di Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari program dana desa, PDRB, dan IPM terhadap kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah tahun 2015-2021. Data yang diambil merupakan data sekunder yang bersumber dari website BPS untuk data Kemiskinan, PDRB, dan IPM sementara data dana desa berasal dari JDIH Provinsi Jawa Tengah. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat kuantitatif dengan jumlah sampel sebanyak 29 kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Tengah dari tahun 2015-2021 menggunakan analisis regresi data panel dengan Eviews 12. Model regresi terbaik yang dipilih untuk mengestimasi data yaitu Fixed Effect Model. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa variabel dana desa dan IPM berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah, sedangkan variabel PDRB berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kemiskinan di Provinsi Jawa Tengah.