Abstrak


Perendaman NAA dan Penyungkupan Terhadap Pertumbuhan Anggrek Vanda (Vanda sp. var. Rosatti Agrihorti) pada Tahap Aklimatisasi


Oleh :
Zadia Zora Mufida - H0719191 - Fak. Pertanian

Kultur jaringan Vanda sp. menjadi alternatif dalam meningkatkan perbanyakan anggrek dengan waktu lebih singkat. Tahap aklimatisasi merupakan kondisi yang rentan hingga sering mengalami kegagalan jika tidak ada faktor pendukung. Penelitian bertujuan untuk mendapat respon pertumbuhan anggrek vanda saat aklimatisasi dengan perendaman NAA dan penyungkupan. Penelitian dilaksanakan di Palur, Ngringo, Jaten, Karanganyar pada Maret 2022 hingga September 2022. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 4 perlakuan dan 5 ulangan, tiap ulangan terdiri dari 2 planlet. Perlakuan terdiri atas A1 (tanpa sungkup dan perendaman air), A2 (sungkup dan perendaman air), A3 (tanpa sungkup dan perendaman NAA 50 ppm), dan A4 (sungkup dan perendaman NAA 50 ppm). Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis ragam dan uji Beda Nyata Terkecil (BNT) pada taraf signifikansi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan sungkup dan perendaman air lebih berpotensi meningkatkan tingkat  kehijauan daun dan bobot segar tanaman.