Abstrak


Implementasi Layanan Mandiri dalam Sistem Peminjaman Koleksi Menggunakan Mesin Bibliotheca Self Check 1000 Berbasis RFID pada Perpustakaan Universitas Indonesia


Oleh :
Jihan Febrina - V1020038 - Sekolah Vokasi

Dengan adanya kemajuan teknologi di era digitalisasi, berdampak kepada layanan sirkulasi Perpustakaan Universitas Indonesia. Hal ini ditunjukkan dengan adanya  perkembangan pada layanan mandiri menggunakan mesin Bibliotheca Self Check 1000 berbasis RFID khususnya pada sistem peminjaman koleksi. Layanan mandiri ini bukan pertama kalinya, tahun 2010 Perpustakaan UI sudah menerapkan namun pada November 2022 perpustakaan memutuskan untuk mengganti dengan mesin yang lebih modern yaitu ‘Bibliotheca Self Check 1000’ atau biasa disebut mesin self check. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses implementasi layanan mandiri pada Perpustakaan UI, sistematika perangkat yang disusun pada layanan mandiri menggunakan mesin self check, dan kendala yang dialami saat proses implementasi terjadi serta upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala tersebut. Tugas akhir ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan pendekatan deskriptif teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian ini yaitu, penerapan mesin self check ini sangat membantu pemustaka dan pustakawan dalam proses peminjaman koleksi, sistematika pada mesin self check dibantu oleh software, hardware dan middleware yang saling berkaitan. Adapun beberapa kendala yang terjadi yaitu buku yang dipinjam tidak terekam ke dalam database, koleksi yang belum di tagging, serta masih banyak mahasiswa yang belum mengetahui cara pemakaian mesin.