Abstrak


Perancangan Buku Ilustrasi Digital Untuk Masyarakat Umur 20-35 Tahun Tentang Kekerasan Terhadap Anak Usia Dini dan Pengaruhnya Terhadap Perkembangan Psikologis


Oleh :
Toby Fajar Febriyanto - C0719053 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Masa kanak-kanak merupakan masa keemasan bagi pertumbuhan dan perkembangan seorang manusia pada usia 0-6 tahun. Masa tersebut dipengaruhi oleh pengalaman-pengalaman yang mereka terima, baik pengalaman yang menyenangkan maupun yang buruk. Dimana keduanya berpengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan psikologis anak. Seorang anak yang mengalami pengalaman kurang menyenangkan seperti kekerasan akan berdampak pada pribadinya. Pengalaman tersebut biasanya berasal dari lingkungan sekitarnya yang mempercayai bahwa kekerasan diperlukan untuk mendisiplinkan dan mendidik karakter anak, walaupun sebenarnya itu tidak sepenuhnya benar dan justru mampu memberikan dampak buruk yang cukup fatal pada anak. Untuk mencegah terjadinya kekerasan terhadap anak, maka dilakukan upaya berupa perancangan sebuah media mengenai dampak kekerasan terhadap anak usia dini dan pengaruhnya terhadap perkembangan psikologis anak sebagai solusi dari permasalahan ini. Penelitian ini bertujuan memberikan edukasi dan kesadaran kepada masyarakat bahwa berbagai macam tindak kekerasan yang dilakukan terhadap anak merupakan tindakan yang salah. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif dikarenakan data berasal dari fenomena yang sedang terjadi. Metode yang dilakukan guna penciptaan media adalah model ADDIE. Hasil penelitian ini adalah masyarakat mampu meningkatkan kesadaran terhadap anak dan mengurangi dampak buruk bagi psikologis anak, sehingga diharapkan mampu mencegah terjadinya tindak kekerasan dari lingkungan terdekat terhadap anak.