Abstrak


PERANCANGAN KOMIK DIGITAL SEBAGAI MEDIA EDUKASI MENGENAI DAMPAK JANGKA PANJANG MEMBUANG SAMPAH DI DAERAH PERAIRAN UNTUK REMAJA MADYA


Oleh :
Ririsma Margaretha - C0719044 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Masalah utama yang dihadapi berkaitan dengan sumber daya air adalah kuantitas air yang sudah tidak mampu memenuhi kebutuhan yang terus meningkat dan penurunan kualitas air untuk keperluan domestik dari tahun ke tahun. Penurunan kualitas air merupakan akibat dan aktivitas manusia yang tidak peduli terhadap lingkungan dan tidak mengindahkan kaidah pembangunan berkelanjutan. Sebagian besar remaja Indonesia sudah mengerti mengenai dampak membuang sampah sembarangan, dan telah mendapatkan edukasi mengenai sampah, namun tampaknya. Akan tetapi, yang menjadi masalah utamanya adalah hal tersebut belum cukup untuk menanamkan keinginan untuk tidak membuang sampah sembarangan. Perancangan komik digital sebagai media edukasi mengenai dampak jangka panjang membuang sampah di daerah perairan ini merupakan sebuah bentuk solusi bagi permasalahan tersubut. Tujuan perancangan komik digital ini ialah untuk mengedukasi remaja mengenai dampak jangka panjang membuang sampah di daerah perairan dan juga untuk merancang komik digital yang menarik sebagai media edukasi untuk remaja Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dengan menggunakan deskriptif kualitatif dengan metode ADDIE (Alayze, Design, Development, Implementation, and Evaluation). Dengan adanya komik digital ini, diharapkan dapat menjadi acuan bagi remaja untuk lebih peduli dengan lingkungannya, berhenti membuang sampah ke daerah perairan, dan mengurangi penggunaan plastik sekali pakai.