Abstrak


Pemberdayaan Perempuan Oleh Rezim Militer Jepang Dalam Surat Kabar Asia Raya 1942-1945


Oleh :
Farah Mega Pratiwi - B0416019 - Fak. Ilmu Budaya

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Propaganda Jepang kepada perempuan yang ditampilkan dalam surat kabar Asia Raya. Berdasarkan analisis dari sumber yang digunakan, pemerintah Jepang melancarkan aksi propaganda kepada kaum perempuan agar mau mendukung cita-cita Jepang untuk memenangkan perang. Pemerintah Jepang memuat materi propaganda kepada perempuan dalam surat kabar Asia Raya yang mempunyai peredaran di beberapa kota di pulau Jawa. Pemerintah Jepang melancarkan propagandanya kepada perempuan Indonesia dalam surat kabar Asia Raya dengan lima kurun waktu. Pertama, memperkenalkan gambaran kehidupan perempuan Jepang. Kedua, menampilkan berita tentang diresmikannya beberapa tempat pendidikan perempuan sebagai penerapan tata cara hidup perempuan Jepang di Indonesia. Ketiga, menampilkan aktivitas dari organisasi Barisan Pekerja Putera Bagian Perempuan. Keempat, menampilkan aktivitas dari organisasi Fujinkai. Kelima, mulai menampilkan keterlibatan perempuan menuju kemerdekaan Indonesia.