Program layanan anak di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Sragen kurang menarik minat kunjung anak. Hal tersebut dikarenakan program layanan anak di Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Sragen tidak ada perkembangan dari tahun ke tahun, selanjutnya keberadaan ruang layanan anak berada di lantai 2 sehingga anak-anak sulit untuk menjagkau, serta fasilitas yang kurang memadai seperti kurangnya penerangan. Dengan kondisi demikian, Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Sragen perlu adanya pengembangan program layanan anak dalam meningkatkan minat kunjung anak usia sekolah PAUD/TK. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan program layanan anak untuk meningkatkan minat kunjung anak usia sekolah PAUD/TK yang dimuat dalam sebuah modul dan SOP program layanan anak. Metode penelitian yang digunakan yaitu Research and Development (RnD). Pengembangan modul dan SOP program layanan anak menggunakan model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Uji coba produk dilaksanakan dengan uji coba terbatas oleh praktisi (pustakawan) dan akademisi (dosen). Analisis data menggunakan rumus kelayakan produk. Hasil penelitian yang didapatkan yaitu modul dan SOP program layanan anak mendapatkan kualifikasi sangat valid dengan revisi kecil sehingaa layak digunakan. Modul dan SOP program layanan anak dapat di terima oleh pihak Dinas Arsip dan Perpustakaan Kabupaten Sragen sebagai panduan dalam melaksanakan program layanan anak.