Abstrak


Asuhan Kebidanan Terintegrasi Pada Ny. E Umur 22 Tahun Di Puskesmas Setabelan Surakarta Di Masa Pandemi Covid-19


Oleh :
Anggraini Ajeng Puspita Susiantari - R0319003 - Sekolah Vokasi

Anggraini Ajeng Puspita Susiantari. R0319003. 2023. ASUHAN KEBIDANAN TERINTEGRASI PADA NY.E UMUR 22 TAHUN DI PUSKESMAS SETABELAN SURAKARTA DI MASA PANDEMI COVID-19. Program Studi DIII Kebidanan Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret.

Ruang Lingkup : Asuhan Kebidanan Terintegrasi atau Continuity of Care bertujuan untuk memberikan asuhan mulai dari masa hamil, bersalin, nifas, bayi baru lahir, serta keluarga berencana.

Pelaksanaan : Asuhan Kebidanan terintegrasi Ny. E pada masa kehamilan sebanyak 2 kali, bersalin secara spontan dengan KPD 2 jam, kunjungan nifas sebanyak 4 kali, Asuhan BBL dengan ikterus fisiologis hari ke-7 memberikan konseling terkait bayi ikterik, dan Asuhan KB sebanyak 1 kali

Evaluasi :  Asuhan Kehamilan berjalan normal, bersalin secara spontan di rumah sakit, Asuhan nifas berjalan normal, asuhan BBL pada KN III bayi sudah tidak kuning dan ibu memilih sementara tidak menggunakan alat kontrasepsi setelah kelahiran ini.

Simpulan dan Saran : Asuhan Kebidanan berkelanjutan telah diberikan pada Ny. E dan bayinya serta terdapat kesenjangan pada asuhan persalinan. Diharapkan ibu segera dapat menggunakan alat kontrasepsi dan untuk tenaga kesehatan tetap mempertahankan dan memperbaharui pelayanan sesuai ilmu terkini.