Abstrak


Analisis Potensi Angin Di Kampus Universitas Sebelas Maret Berbasis Internet of Things (IoT)


Oleh :
Yorico Christavan Nugraha - K2519084 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengukur potensi angin berbasis Internet of Things (IoT) dengan data kecepatan angin dan arah angin yang akurat dengan variasi ketinggian 6, 8, 10, dan 12 meter. (2) mengetahui potensi angin di kampus Universitas Sebelas Maret. (3) Memberikan rekomendasi yang turbin angin yang tepat sesuai dengan kondisi atau wilayah pada area yang telah diukur. Penelitian ini dilakukan dengan metode eksperimen. Sumber data penelitian ini meliputi kecepatan dan arah angin yang diukur menggunakan mikrokontroler berbasis IoT. Alat yang digunakan dalam pengumpulan data meliputi anemometer untuk mengukur kecepatan angin dan windvane untuk mengetahui arah angin. Teknik uji validasi menggunakan anemometer dan kompas. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan kecepatan rata – rata pada halaman belakang Kampus V JPTK FKIP UNS adalah 0,73 m/s dan pada ketinggian 10 meter kecepatan tertinggi 3,43 m/s dengan arah angin dominan bertiup dari arah barat daya. Kecepatan rata – rata pada halaman depan Kampus V JPTK FKIP UNS adalah 1 m/s dan pada ketinggian 10 meter kecepatan tertinggi 3,42 m/s dengan arah angin dominan bertiup dari barat daya. Area GOR UNS memiliki kecepatan rata – rata 0,46 m/s dan pada ketinggian 10 meter kecepatan tertinggi 3,45 m/s dengan arah dominan bertiup dari arah selatan. Area SAR UNS memiliki kecepatan rata – rata 0,7 m/s dan pada ketinggian 10 meter kecepatan tertinggi 3,41 m/s dengan arah bertiup dari barat daya. Berdasarkan hasil data penelitian maka turbin angin savonius dan turbin angin horizontal cocok digunakan karena dapat beroperasi dengan kecepatan angin rendah dan agar lebih efektif bisa di hybird dengan solar panel.