Abstrak


AKTIVITAS ANTIBAKTERI DAN ANTIOKSIDAN NANOKOMPOSIT NIKEL KITOSAN


Oleh :
Salwa Salsabila - M0319071 - Fak. MIPA

Penelitian ini bertujuan untuk membuat dan membuktikan keberhasilan pembuatan dari nanokomposit kitosan/nikel (Cs/Ni) dengan variasi konsentrasi Ni serta pengaruhnya pada aktivitas antibakteri maupun antioksidan. Nanokomposit Cs/Ni dibuat dengan bahan dasar berupa nikel asetat, kitosan serta pelarut CH3COOH. Pembuatan nanokomposit dilakukan dengan metode ko-presipitasi serta penambahan tween 20, Sodium tripolifosfat (STPP) dan NaOH. Performa nanokomposit Cs/Ni diuji aktivitas antibakteri dengan metode difusi agar sumuran sedangkan aktivitas antioksidan menggunakan metode dengan reagen DPPH.

Terbentuknya nanokomposit Cs/Ni dibuktikan dengan keberadaan unsur Ni yang terdeteksi sebagai komposisi unsur nanokomposit, serapan nikel pada nanokomposit, serta morfologi nanokomposit berbentuk bulat tidak beraturan membentuk aglomerat. Nanokomposit Cs/Ni menunjukkan adanya aktivitas antibakteri dengan zona hambat optimum pada Cs/Ni-10 sebesar 20,5 mm terhadap bakteri gram negatif (E. coli ATCC 25922) dan Cs/Ni-25 sebesar 26,11 mm terhadap bakteri gram positif (B. cereus ATCC 10556). Adapun nanokomposit Cs/Ni menunjukkan adanya aktivitas antioksidan dengan IC50 berkategori aktif lemah yang optimum pada Cs/Ni-5 sebesar 115,420 ?g/mL.