Abstrak


Peran Penulis Naskah Dalam Proses Produksi Pembuatan Film "Imperfect"


Oleh :
Winanti Latif Isnaini - V1120167 - Sekolah Vokasi

ABSTRAK

 

Film dokumenter merupakan salah satu genre film atau salah satu wujud bentuk komunikasi visual dan verbal. Dengan mewujudkan kedua elemen visual, dan verbal diharapkan informasi dan pengetahuan yang akan diinformasikan kepada penonton atau khalayak umum dapat ditangkap dengan baik. Penggunaan Film Dokumenter dengan perpaduan beberapa teori yang dipakai dalam film dokumenter seperti, ekspositori yang dipadukan menggunakan pendekatan visual 4P (Purpose,People, Plote, Place) diharapkan memberikan varian baru dalam penciptaan sebuah karya Film Dokumenter. (Oktavia Ambar Siti, 2015: 7). Menurut Bill Nichols dalam bukunya yang berjudul “Introduction To Documentary”, Nichols mengakui bahwa film dokumenter dapat memiliki pengaruh dan dampak sosial yang signifikan. Nichols percaya bahwa film dokumenter dapat mempengaruhi cara pandang penonton terhadap isu-isu sosial, membangkitkan kesadaran, dan mendorong perubahan.

Dalam hal penyusunan isi dan pemaparan film dokumenter, penulis memerlukan riset untuk bisa mendapatkan informasi yang mendalam mengenai tema yang dipilih, dengan mengumpulkan data-data tertulis dari internet mengenai kehidupan para difabel, komunitas satu hati, dan Desa Birit. Penulis naskah juga melakukan riset dan observasi dengan terjun langsung ke lapangan untuk survey. Selain itu, penulis juga bertemu dan melakukan wawancara mendalam dengan narasumber.