Abstrak


Pengembangan Buku Pop Up Teori Holland untuk Meningkatkan Eksplorasi Karier Siswa Kelas VIII SMP di Eks Karesidenan Surakarta


Oleh :
Dindha Aisyah - K3116020 - Fak. KIP

Dindha Aisyah. K3116020. PENGEMBANGAN BUKU POP UP TEORI HOLLAND UNTUK MENINGKATKAN EKSPLORASI KARIER SISWA KELAS VIII SMP DI EKS KARESIDENAN SURAKARTA. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juli 2023.

Tujuan penelitian dan pengembangan ini yaitu menghasilkan Prototipe Produk Buku Pop Up Teori Holland untuk Meningkatkan Eksplorasi Karier Siswa Kelas VIII SMP di Eks Karesidenan Surakarta berdasarkan kajian empirik dan kajian teoritik. Penelitian dan pengembangan ini menggunakan model Plomp yang terdiri dari tiga tahapan yaitu: (1) preliminary research; (2) development or prototyping phrase yang terdiri dari tahap design, realization or construction dan test, evaluation and revision dan (3) assessment phrase. Penelitian yang dilakukan sampai tahap kedua yaitu development or prototyping phrase sub tahap design atau pada pembuatan prototipe produk.

Hasil kajian empirik melalui hasil wawancara dengan narasumber Guru BK di tiga sekolah berbeda (Eks Karesidenan Surakarta) yaitu SMP Negeri 1 Jatipuro, Karanganyar, SMP Negeri 16 Surakarta dan SMP Negeri 2 Jatisrono, Wonogiri  diperoleh hasil bahwa pengembangan inovasi media peningkatan eksplorasi karier diperlukan siswa kelas VIII SMP di Eks Karesidenan Surakarta. Sedangkan hasil kajian teoritik meliputi kajian tentang eksplorasi karier, teori kepribadian Holland dan buku pop up.

Hasil penelitian dan pengembangan berupa Buku Pop Up Teori Holland untuk Meningkatkan Eksplorasi Karier Siswa Kelas VIII SMP di Eks Karesidenan Surakarta yang dilengkapi dengan buku panduan bagi guru BK dan Lembar Kerja Siswa (LKS). Rekomendasi untuk peneliti selanjutnya dapat melakukan penelitian dan pengembangan sampai pada tahap uji validitas, kepraktisan, dan keefektifan sehingga produk bisa digunakan untuk meningkatkan eksplorasi karir.