Abstrak


Hubungan Penggunaan Media Sosial dan E-Commerce dengan Minat Berwirausaha Mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta


Oleh :
Nurma Melati - K7717054 - Fak. KIP

Nurma Melati. K7717054. HUBUNGAN PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL DAN E-COMMERCE DENGAN MINAT BERWIRAUSAHA MAHASISWA UNIVERSITAS
SEBELAS MARET SURAKARTA. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, April 2023. 
Tujuan penelitian ini adalah (1) menguji apakah terdapat hubungan positif pada penggunaan media sosial dengan minat berwirausaha mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta, (2) menguji apakah terdapat hubungan positif pada penggunaan e-commerce dengan minat berwirausaha mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta, (3) menguji apakah terdapat hubungan positif pada penggunaan media sosial dan e-commerce dengan minat berwirausaha mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Sumber data dalam penelitian ini berasal dari mahasiswa Universitas Sebelas Maret Surakarta angkatan 2018 dan 2019 yang telah mengikuti kegiatan PKM-K PIM Universitas Sebelas Maret Surakarta tahun 2019. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan teknik survey melalui penyebaran kuesioner dengan skala likert. Pengujian validitas menggunakan uji validitas konstruk. Analisis data menggunakan uji pearson product moment dan uji F. Hasil penelitian menunjukan: (1) Terdapat hubungan positif yang signifikan pada penggunaan media sosial dengan minat berwirausaha diketahui dari perolehan r hitung > r tabel (0,602 > 0,1455) serta nilai Sig < taraf>e-commerce dengan minat berwirausaha diketahui dari nilai r hitung > r tabel (0,620 > 0,1455) dan nilai Sig < taraf>e-commerce dengan minat berwirausaha dibuktikan dengan diperoleh F hitung > F tabel (79,642 > 3,89)dan nilai Sig. sebesar 0,000 (0,000 < 0 xss=removed>