Abstrak


Analisis Kualitatif Faktor yang Memengaruhi Kesulitan Belajar Mahasiswa pada Mata Kuliah Akuntansi Keuangan Lanjutan di Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan UNS


Oleh :
Ayu Rohmah Suwanto - K7719015 - Fak. KIP

Ayu Rohmah Suwanto. K7719015. Pembimbing ?: Prof. Dr. Sigit Santoso, M.Pd. Pembimbing ??: Asri Diah Susanti, SE, M.Si. ANALISIS KUALITATIF FAKTOR YANG MEMENGARUHI KESULITAN BELAJAR MAHASISWA PADA MATA KULIAH AKUNTANSI KEUANGAN LANJUTAN DI PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AKUNTANSI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNS. Skripsi., Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta., Juli 2023
    Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris mengenai bentuk kesulitan belajar dan faktor penyebab kesulitan belajar mahasiswa pada mata kuliah Akuntansi Keuangan Lanjutan di Program Studi Pendidikan Akuntansi Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini meliputi informan 16 mahasiswa prodi pendidikan akuntansi semester 6 dan dosen pengampu mata kuliah akuntansi keuangan lanjutan, dokumen kartu hasil studi, dan hasil wawancara mahasiswa dan dosen mata kuliah akuntansi keuangan lanjutan. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cluster random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik analisis dokumen dan wawancara mendalam. Teknik uji validitas yang digunakan adalah triangulasi sumber data. Analisis data dengan menggunakan validitas isi. Hasil penelitian ini adalah faktor yang menyebabkan kesulitan belajar mahasiswa yang berasal dari faktor internal dan eksternal, faktor internal pertama faktor minat dengan bentuk kesulitan belajar kurang berminat, kedua faktor kepribadian dengan bentuk kesulitan belajar kurang percaya diri, dan faktor eksternal penyebab kesulitan belajar pertama faktor sekolah dengan bentuk kesulitan belajar kurangnya konsentrasi belajar, kedua faktor masyarakat dengan bentuk kesulitan belajar jaringan internet kurang stabil, ketiga faktor keluarga dalam perekonomian menengah kebawah yang turut memengaruhi proses pembelajaran.