Abstrak


Profil Pengembangan Early Science pada Anak Usia 5-6 Tahun di TK Negeri Pembina Kendal Tahun Ajaran 2023/2024


Oleh :
Adinda Wahyu Desnindia - K8116001 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan early science pada anak usia 5-6 tahun di TK Negeri Pembina Kendal. Penelitian ini merupakan penelitian profil yang menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengambilan sampel yaitu purposive sampling. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini ialah 45 anak kelompok B berusia 5-6 tahun pada TK Negeri Pembina Kendal. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pada penelitian ini, terdapat 3 (tiga) teknik uji validitas data yaitu, triangulasi sumber, triangulasi teknik, pernyataan kesediaan informan. Menggunakan teknik analisis data model interakif dari Milles dan Huberman sebagai teknik analisis data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat keberagaman kemampuan perkembangan early science yang ditunjukkan anak pada TK Negeri Pembina Kendal. Hal tersebut ditunjukkan anak dikarenakan adanya stimulus yang diberikan oleh guru dalam kegiatan pembelajaran. Stimulus tersebut antara lain yaitu menghasilkan pertanyaan pola pikir ilmiah, mengukur, mengobservasi, mengklasifikasikan, memprediksi, dan menyimpulkan.