Abstrak


Tinjauan Penggunaan Hak Ingkar oleh Terdakwa dalam Persidangan Perkara Pembunuhan Berencana dan Pertimbangan Hakim dalam Memutus (Studi Putusan Nomor 160/Pid.B/2020/PnLmg)


Oleh :
Muhammad Totti Firmansyah Atijani - E0019297 - Fak. Hukum

ABSTRAK

Muhammad Totti Firmansyah Atijani, E0019297, 2023. TINJAUAN PENGGUNAAN HAK INGKAR OLEH TERDAKWA DALAM PERSIDANGAN PERKARA PEMBUNUHAN BERENCANA DAN PERTIMBANGAN HAKIM DALAM MEMUTUS (Studi Putusan Nomor 160/Pid.B/2020/Pnlmg). Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret Surakarta.

Tujuan dari penulisan hukum ini adalah untuk mengetahui apakah penggunaan hak ingkar oleh Terdakwa telah sesuai dengan norma pembuktian KUHAP serta apakah pertimbangan Hakim dalam menilai bantahan Terdakwa telah sesuai dengan KUHAP pada Putusan Nomor 160/Pid.B/2020/PnLMG. Penelitian ini menggunakan penelitian hukum normatif yang bersifat preskriptif. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kasus (case approach). Sumber penelitian yang digunakan meliputi bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Teknik pengumpulan bahan hukum yang digunakan yaitu studi kepustakaan. Teknik analisis yang digunakan yaitu silogisme deduktif yang berpangkal dari premis mayor dan premis minor dengan begitu dapat ditarik kesimpulan atau konklusi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa
penggunaan Hak Ingkar oleh Terdakwa tidak sesuai dengan norma pembuktian KUHAP serta Hakim dalam menilai bantahan Terdakwa telah sesuai dengan KUHAP.