Abstrak


Pengaruh Model Latihan Terhadap Keterampilan Passing Atas Bolavoli Pada Siswa Putra Ekstrakurikuler Bolavoli SMP Negeri 1 Sukoharjo Tahun 2023


Oleh :
Dika Alya Pratama - O0119031 - Fak. Keolahragaan

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh model latihan passing atas rotasi berpasangan, passing atas kedinding, dan kombinasi latihan rotasi berpasangan dan kedinding terhadap keterampilan passing atas bolavoli pada siswa putra ekstrakurikuler bolavoli SMP Negeri 1 Sukoharjo..
Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Perlakuan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan model latihan passing atas rotasi berpasangan, passing atas kedinding, dan kombinasi latihan rotasi berpasangan dan kedinding dengan 16 kali pertemuan selama 6 minggu. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh siswa putra ekstrakurikuler bolavoli SMP Negeri 1 Sukoharjo yang berjumlah 20 orang. Kemampuan passing atas dalam penelitian ini diukur menggunakan tes passing atas dari AAHPER Face wall volley test. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan statistik deskriptif dan one way anova.
Berdasarkan hasil berdasarkan hasil uji one way anova nilai Sig. menunjukan nilai 0,041 < 0>Kesimpulan: Penelitian ini menunjukkan bahwa model latihan terbukti ada pengaruh yang signifikan terhadap keterampilan passing atas bolavoli pada siswa putra ekstrakurikuler bolavoli SMP Negeri 1 Sukoharjo dan model latihan kombinasi latihan rotasi berpasangan dan latihan kedinding lebih efektif daripada latihan rotasi berpasangan dan latihan kedinding.