Abstrak


Pengembangan Content Video Pendek Instagram Reels untuk Media Promosi Produk Clothing Brand Crushexp melalui Komunikasi Visual


Oleh :
Hanggrahita Dewi Laksita Sari - K3219036 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan content video pendek fitur Instagram reels sebagai media promosi guna mempromosikan dan memperluas pasar brand crushexp. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) menggunakan model ADDIE dari Robert Maribe Branch, yaitu analisis, design, pengembangan, implementasi, evaluasi. Hasil penelitian pengembangan ini berupa produk konten Instagram reels “one week with crushexp”. Produk pengembangan Instagram reels ini telah diuji kelayakan oleh ahli media dengan skor 86,25% termasuk kategori sangat layak oleh ahli materi denngan skor 89,1% termasuk dalam kategori sangat layak, dan pendapat 18 masyarakat umum skala luas dengan skor 84,4?n 4 masyarakat umum skala terbatas dengan skor 89,% termasuk dalam kategori sangat layak. Berdasarkan keseluruhan hasil skor presentase, produk yang dihasilkan termasuk dalam kategori sangat layak. Sehingga produk content video pendek Instagram reels dapat digunakan dan dikembangkan lagi untuk mempertahankan atau meningkatkan insight yang telah dihasilkan.