Abstrak


ANALISIS PENGARUH PENAMBAHAN PIPA VENTURI PADA GASIFIKASI BATU BARA DENGAN REAKTOR KATALIS CuO-ZnO-AI2O3/ZSM-5 TERHADAP HASIL DIMETHYL ETHER (DME)


Oleh :
Muhammad Naufal Al Ramzy - K2519065 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan pipa venturi pada proses gasifikasi terhadap hasil gasifikasi batu bara Dimethyl Ether. Metode penelitian ini adalah eksperimen dengan pengumpulan data secara pengukuran langsung. Teknik pengambilan sampel menggunakan random sampling dengan variasi penambahan pipa venturi pada jalur aliran gas.. Sampel diuji menggunakan multi gas detector untuk mengukur kandungan syngas dan gas sampling bag untuk pengujian GC-MS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan pipa venturi pada jalur aliran gas hanya meningkatkan kandungan CH4 sebesar 5%Vol selama 30 menit, sedangkan variasi tanpa pipa venturi mampu mempertahankan kandungan CH4 selama 20 menit. Kandungan O2 pada variasi dengan pipa venturi mempunyai perbedaan yang cukup besar yaitu 6% Vol dibandingkan variasi tanpa pipa venturi, oleh karena itu nyala api yang dihasilkan berwarna merah. Kandungan DME pada variasi pipa venturi tidak menghasilkan senyawa DME murni melainkan hanya turunan dari senyawa DME, sedangkan variasi tanpa pipa venturi mempunyai kandungan DME seluas 84,05%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variasi dengan pipa venturi tidak menghasilkan senyawa DME murni.