Abstrak


Pengaruh Tipe Kepribadian Terhadap Tingkat Competitive State Anxiety Atlet Siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Pandawa Football Academy (PFA) Sukoharjo


Oleh :
Mikhael Riffaldy Daniel Anagas - O0219073 - Fak. Keolahragaan

ABSTRAK

Mikhael Riffaldy Daniel Anagas. O0219073. Pengaruh Tipe Kepribadian Terhadap Tingkat Competitive State Anxiety Atlet Siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Pandawa Football Academy (PFA) Sukoharjo. Skripsi, Surakarta : Fakultas  Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. November 2023. 

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi pengaruh antara tipe kepribadian (introvert dan extrovert) dengan tingkat competitive state anxiety atlet siswa Sekolah Sepak Bola (SSB) Pandawa Football Academy  (PFA) Sukoharjo.

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan korelasional sebab-akibat. Memiliki sampel berjumlah 28 atlet siswa kelas 8 berumur 13-14 tahun yang diambil dari populasi sebanyak 144 atlet siswa SSB PFA Sukoharjo. Data dikumpulkan melalui pengisian kuesioner Eysenck’s Personality Inventory untuk tipe kepribadian dan CSAI-2rid untuk tingkat kecemasan bertanding dari 28 responden atlet siswa. Teknik analisa data menggunakan uji normalitas, uji linieritas, dan uji hipotesisnya berisikan analisa regresi berganda, uji-t, dan uji F.

Uji simultan memberikan hasil 0,001 < 0>

Hasil dari penelitian ini menegaskan bahwa tipe kepribadian memiliki pengaruh yang signifikan terhadap tingkat competitive state anxiety pada atlet siswa SSB PFA Sukoharjo.