Abstrak


Pengaruh Belajar Mandiri (Self Directed Learning) dan Penggunaan Internet sebagai Sumber Belajar terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali


Oleh :
Elsi Putri Handayani - K7618031 - Fak. KIP

Elsi Putri Handayani. K7618031. PENGARUH BELAJAR MANDIRI (SELF DIRECTED LEARNING) DAN PENGGUNAAN INTERNET SEBAGAI SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI SISWA SMA NEGERI DI KECAMATAN BOYOLALI. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, November 2023. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh belajar mandiri terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali (2) pengaruh penggunaan internet sebagai sumber belajar terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali (3) pengaruh belajar mandiri dan penggunaan internet sebagai sumber belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali. Sampel yang digunakan pada penelitian ini 333 diambil menggunakan teknik proporsionate random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa SMA N 1 Boyolali, SMA N 2 Boyolali, dan SMA N 3 Boyolali. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket dan dokumentasi nilai UTS siswa. Uji validitas instrument menggunakan korelasi product moment dan uji reliabilitas menggunakan Cronbach Alpha (a). Hipotesis diuji menggunakan analisis regresi linier berganda dengan menggunakan bantuan software SPSS 26. Hasil penelitian membuktikan bahwa (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara belajar mandiri terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara penggunaan internet sebagai sumber belajar terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara belajar mandiri dan penggunaan internet sebagai sumber belajar secara bersama-sama terhadap prestasi belajar Ekonomi siswa SMA Negeri di Kecamatan Boyolali.