Abstrak


Hubungan dosis pupuk kandang ayam dan konsentrasi em-4 terhadap pertumbuhan kacang tunggak (vigna unguiculata l. walp.)


Oleh :
Putri Indrastianingrum - H0105078 - Fak. Pertanian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dosis pupuk kandang ayam dan konsentrasi EM-4 terhadap pertumbuhan kacang tunggak. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2008 sampai Januari 2009 di Pusat Penelitian Lahan Kering Fakultas Pertanian Universitas Sebelas Maret, Jumantono, Karanganyar. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) disusun secara faktorial yang terdiri dari dua faktor. Faktor pertama adalah dosis pupuk kandang ayam, yang terdiri dari 4 taraf : tanpa pupuk kandang ayam, pupuk kandang 5 ton/ha, 10 ton/ha dan 15 ton/ha. Faktor kedua adalah konsentrasi EM-4, terdiri dari 4 taraf: tanpa pemberian EM-4, EM-4 5 ml/l, 10 ml/l dan 15 ml/l. Masing-masing perlakuan diulang tiga kali. Variabel pengamatan meliputi tinggi tanaman, indeks luas daun, berat brangkasan segar dan berat brangkasan kering. Analisis data menggunakan analisis regresi dengan rumus y = ax + b atau y= ax2 + bx+ c untuk mengetahui hubungan dosis pupuk kandang dan konsentrasi EM-4 terhadap pertumbuhan tanaman kacang tunggak. Rumus tersebut diambil R2 yang paling tinggi namun tetap memperhatikan teori yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis pupuk kandang ayam memberikan pengaruh nyata meningkatkan tinggi tanaman, indeks luas daun (20 dan 30 HST), brangkasan segar (40 HST) dan berpengaruh sangat nyata meningkatkan brangkasan segar (10 dan 30 HST) dan brangkasan kering (20 dan 30 HST). Pemberian EM-4 tidak berpengaruh nyata meningkatkan tinggi tanaman, indeks luas daun, brangkasan segar dan brangkasan kering.