Abstrak


Hubungan Antara Prokrastinasi Akademik dan Academic Burnout dengan Academic Dishonesty pada Mahasiswa Psikologi Universitas Sebelas Maret


Oleh :
Widyastari - G0118083 - Fak. Psikologi

Academic dishonesty merupakan perilaku kecurangan yang dilakukan seseorang dalam mengerjakan tugas akademiknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara prokrastinasi akademik dan academic burnout dengan academic dishonesty pada mahasiswa.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dilakukan pada mahasiswa Psikologi Universitas Sebelas Maret dengan jumlah 230 orang mahasiswa. Sampel diambil menggunakan teknik simple random sampling dan dianalisis menunggunakan analisis regresi linear berganda. Data dikumpulkan menggunakan Skala Prokrastinasi Akademik yang dimodifikasi dari Nada (2020) dengan reliabilitas sebesar 0,903 dengan aitem berjumlah 22 butir, Skala Academic Burnout yang disusun berdasarkan Schaufeli dan Salanova (2007) dengan reliabilitas sebesar 0,886 dengan jumlah aitem 26 butir, dan Skala Academic Dishonesty yang disusun berdasarkan Krou et al. (2021) dengan reliabilitas sebesar 0,885 dengan jumlah aitem 20 butir. Hasil dari penelitian ini menemukan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara prokrastinasi akademik dan academic burnout dengan academic dishonesty pada mahasiswa Psikologi Universitas Sebelas Maret (sig. 0,000 < 0 xss=removed>> 3,035). Hubungan yang signifikan juga ditemukan pada uji parsial baik pada prokrastinasi akademik dan academic dishonesty (sig. 0,000 < 0 xss=removed> 1,65) maupun pada academic burnout dengan academic dishonesty (sig. 0,000 < 0 xss=removed> 1,65). Selain itu, ditemukan pula bahwa academic dishonesty tidak dipengaruhi oleh jenis kelamin (sig. 0,983 > 0,05; t =
0,022 < 1>prokrastinasi akademik dan academic burnout baik secara simultan maupun parsial.