Abstrak


Pengembangan Model Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja dan Kepuasan Kerja Karyawan PT. Cahaya Agung Cemerlang dengan Metode PLS-SEM


Oleh :
Areta Shafa Ardelia - I0319015 - Fak. Teknik

Pada era perkembangan Industri, faktor sumber daya manusia adalah faktor yang tidak terbantahkan urgensinya, karena manusia adalah elemen inti yang menjalankan industri tersebut. Dalam suatu organisasi, dikarenakan proses interaksi antar individu pasti terdapat budaya yang tumbuh dan dijadikan landasan berperilaku organisasi tersebut. Permasalahan yang terjadi pada PT. Cahaya Agung Cemerlang adalah masih kurangnya optimalisasi manajemen budaya organisasi yang dimiliki perusahaan. Oleh karena itu, penelitian ini berfokus pada bagaimana mencapai manajemen budaya organisasi yang optimal, dipetakan dengan model pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja dan kepuasan kerja karyawan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yang didukung dengan pendekatan kuantitatif. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara serta kuesioner pada sampel populasi karyawan yang bekerja pada PT. CAC (345 orang) dengan metode random sampling dan rumus slovin. Data diolah dan dianalisis menggunakan metode Partial Least Square Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja dan kepuasan kerja karyawan di PT. CAC.