Abstrak


DESAIN INTERIOR TOKO UNICORN TOYS SEMARANG DENGAN KONSEP MODERN POP


Oleh :
Muhammad Rizki Surya - C0818037 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Gundam Plastic Model (Gunpla) merupakan model mainan berbentuk robot mecha yang diadaptasi dari anime yang bernama Mobile Suit Gundam pada tahun 1979 silam dan diproduksi oleh BANDAI bersama dengan SUNRISE. Terdapat banyak sekali model Gunpla yang beredar di pasaran, dan Gunpla juga memiliki beberapa kategori dari model kit-nya sesuai dengan detail komponen, ukuran, serta kerumitan dalam perakitannya. Karena keunikannya tersebut, Gunpla memiliki peminat yang banyak, terlebih lagi ketika pandemi. Tak banyak tempat yang bisa menjadi wadah untuk menyalurkan minat tersebut. Oleh karena itu, dibutuhkan tempat yang bisa menjadi wadah bagi peminat Gunpla.Di Semarang, terdapat toko mainan yang menjual Gunpla. Toko tersebut adalah Unicorn Toys Semarang yang beralamat di Jalan Simongan No. 9, Bojongsalaman, Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah. Berdiri sejak tahun 2005 toko Unicorn Toys fokus menjual produk mainan berupa Gunpla serta mainan rakit lainnya. Tidak hanya sebagai toko yang menjual produknya tetapi tempat ini juga merambah sebagai tempat bagi para peminat Gunpla untuk merakit model kit yang dimilikinya secara langsung di toko tersebut yang disebut juga sebagai Workspace Gundam. Toko ini bahkan juga menjadi salah satu toko online yang menjual Gunpla terbesar di situs penjualan online seperti Shopee dan Tokopedia. Hal tersebut dikarenakan terdapat berbagai variasi model Gunpla yang disediakan pada toko ini. Toko Unicorn Toys Semarang menjadi lokasi pilihan untuk dilakukan penelitian guna memberi wadah bagi peminat Gunpla.