ABSTRAK
Fauzan Nur Ramadhan. O0119043. UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR LAY UP BOLA BASKET MELALUI MEDIA ALAT BANTU STIKER PADA SISWA KELAS IX I SMP NEGERI 4 SURAKARTA TAHUN AJARAN 2023/2024.
Skripsi. Surakarta: Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta, November 2023.
Tujuan Penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar Lay up bola basket pada peserta didik kelas IX I SMP Negeri 4 Surakarta Tahun Ajaran 2023/2024.
Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, dengan setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas IX I SMP Negeri 4 Surakarta yang berjumlah 32 siswa yang terdiri dari 16 siswa putra dan 16 siswa putri. Sumber data berasal dari guru, peserta didik, dan peneliti. Teknik pengumpulan data adalah dengan tes dan observasi. Validitas data menggunakan teknik triangulasi data. Analisis data menggunakan teknik deskriptif dengan menggunakan persentase.
Hasil analisis data yang terjadi pada kondisi awal ke siklus I dan siklus II dapat disampaikan sebagai berikut: Pada kondisi awal aspek kognitif 17 siswa (53,12%) tuntas dan 15 siswa (46,88%) belum tuntas. Pada aspek afektif data tuntas 100% namun pada kriteria Baik 65,63?n kriteria Cukup 34,37%. Pada aspek psikomotor kondisi awal memiliki hasil 38,55% siswa yang tuntas dan 61,45% siswa belum tuntas. Pada siklus I Aspek Psikomotor 62,50% siswa tuntas dan 37,50?lum tuntas. Pada aspek Kognitif 87,50% tuntas dan 12,50?lum tuntas. Pada aspek Afektif kriteria sangat baik 15,63?n kriteria baik 59,37?n kriteria cukup 25,00%. Pada sikus II diperoleh 81,25% dinyatakan tuntas dan 18,75?lum tuntas.
Kata Kunci : Hasil Belajar, Lay up, Bola Basket, Problem Based Learning, Alat Bantu Pembelajaran.