ABSTRAK
Murthofiah Dewi Maringga, K1218047. KAJIAN PRAGMATIK: ANALISIS DEIKSIS DALAM NOVEL IBUK KARYA IWAN SETYAWAN SEBAGAI MATERI AJAR PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA DI SMA. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret, Juli 2023.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan: (1) bentuk-bentuk deiksis dalam novel Ibuk karya Iwan Setyawan; (2) fungsi deiksis dalam novel Ibuk karya Iwan Setyawa; dan (3) Pemanfaatan hasil analisis deiksis dan fungsi sebagai materi ajar bahasa dan sastra Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data yaitu novel Ibuk karya Iwan Setyawan dan informan yaitu guru mapel bahasa Indonesia. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik analisis dokumen. Teknik uji validitas data adalah triangulasi teori dan sumber data dengan wawancara. Hasil penelitian dijabarkan sebagai berikut: (1) terdapat empat bentuk deiksis dalam novel Ibuk, yaitu data 344 deiksis persona, 35 deiksis tempat, 64 deiksis waktu, dan 5 data deiksis sosial. Bentuk deiksis yang dominan yaitu deiksis persona karena novel Ibuk menggunakan sudut pandang orang pertama sebagai pelaku utama; (2) fungsi jenis deiksis yang terdapat dalam novel Ibuk, yaitu fungsi ideasional, fungsi interpersonal, dan fungsi tekstural. Fungsi yang dominan adalah fungsi ideasional sebagai penutur ditandai dengan diksi “aku” dalam novel; dan (3) pemanfaatan hasil analisis deiksis sebagai materi ajar cerpen karena selain sebagai inovasi, peserta didik dapat menginterpretasikan makna teks guna menunjang proses produksi kalimat.